Juara 1 Kategori Hifdzil Qur’an 2 Juz Lomba MTQMN 2013
Syukur Alhamdulillah, Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan kembali mengukir prestasi meraih kejuaraan, dalam lomba MTQ Mahasiswa Nasional 2013 di Kota Padang Propinsi Sumatera Barat.
Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan diwakili oleh mahasiswanya, Laiya Hidayati dari Teknik Informatika meraih Juara 1, kategori lomba Musabaqah Hifdzil Qur’an 2 Juz.
MTQ Nasional antar perguruan Tinggi se-Indonesia Tahun 2013 memiliki tujuan sebagai berikut :
- Meningkatkan Pemahaman Al-Quran dikalangan Mahasiswa melalui pendalaman dan pengamalan isi kandungan Al-Quran dalam kehidupan.
- Mengaktualisasikan nilai-nilai kandungan Al-Quran di kalangan Mahasisiwa dalam kehidupan.
- Meningkatkan Ukhwah Islamiyah melalui budaya baca Al-Quran pada MTQ antar Perguruan Tinggi se-Indonesia.
- Melestarikan seni dan budaya bangsa Indonesia berkenaan dengan Al-Quran.
Lomba MTQ Mahasiswa Nasional 2013, diselenggarakan di Kota Padang Propinsi Sumatera Barat pada tanggal 23 Juni – 29 Juni 2013, dengan tema :
”MEMBENTUK MAHASISWA YANG BERIMAN, BERTAQWA DAN BERAKHLAKULKARIMAH”
Selamat atas prestasi yang diraih semoga bisa menjadi inspirasi dan motivasi bagi mahasiswa lainnya.
Info selengkapnya silahkan kunjungi : http://mtqmn13.unand.ac.id/
(ns)