SIMLOGISTIK Meraih Penghargaan Poster Terbaik
(FTI Press) Selama ini proses pendistribusian bantuan ke posko-posko bencana alam dari pemerintah, instansi dan masyarakat sekitar seringkali kurang merata, sedangkan masih banyak korban lain yang belum mendapatkan bantuan. Penyaluran bantuan kadang terpusat hanya di beberapa titik posko saja, sehingga bantuan menumpuk di salah satu posko sedangkan posko lain yang letaknya jauh dari masyarakat belum mendapatkan bantuan. Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) pada hari Selasa 08 Maret 2016 menggadakan jumpa pers dengan wartawan yang dipimpin langsung Kartika Firdausy, S.T., M.T. (Dekan FTI) dan dihadiri Endah Sulistiawati, S.T., M.T. (Wadek FTI), ketua Program Studi Teknik nformatika serta Humas Fakultas tentang penghargaan poster terbaik yang diraih dua dosen peneliti Teknik Informatika.
Dua dosen peneliti Teknik Informatika Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) Fiftin Noviyanto, S.T., M.Cs. dan Ardiansyah, S.T., M.Cs. dengan mahasiswa mengadakan penelitian bersama untuk mengangkat permasalahan distribusi bantuan pascabencana tersebut, guna memberikan solusi yaitu dengan penelitian yang menghasilkan sistem berbasis web mobile. Sistem tersebut mampu menangani pendistribusian bantuan baik dari instansi pemerintah maupun dari masyarakat, selain itu informasi kebutuhan setiap posko maupun aliran bantuan juga dapat dipantau secara transparan. Namun berdasarkan pengujian alpha test terdapat yang sering ditemui adalah kendala sinyal hp di lokasi bencana. Sedangkan pendataan perlu dilakukan di lokasi pengungsian, agar data yang diperoleh dan disajikan sesuai kondisi di lapangan.
Penelitian ini menghasilkan rancangan dan aplikasi native mobile dengan penerapan metode replikasi database untuk pengelolaan distribusi bantuan bencana alam yang digunakan untuk relawan dan masyarakat. Sistem yang dikembangkan memungkinkan relawan melakukan input dan update data operasional pengelolaan bantuan bencana meskipun pada kondisi tanpa sinyal. Ketika perangkat input mendapatkan sinyal akan dilakukan proses sinkronisasi dari perangkat ke server simlogistik. Penelitian ini terselesaikan dengan kerjasama antara UAD dengan BPBD DIY, dan didanai oleh Kemenristek DIKTI melalui skema Penelitian Hibah Bersaing Tahun 2015.
Dalam penelitian tesebut kedua dosen meraih predikat poster terbaik dengan judul “Sistem Informasi Distribusi Bantuan Pasca Bencana Alam Menggunakan Teknologi Mobile Web dengan Google Map” pada presentasi akhir seminar hasil penelitian yang didanai Kemristekdikti (Kementrian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia). Presentasi yang diselenggarakan pada tanggal 2 Maret 2016 tersebut, diikuti sejumlah 83 peneliti dalam seminar presentasi akhir dari 24 perguruan tinggi se- DIY dan Jateng. / (ns)