Amanda Dwi Oktavia Adisty Mahasiswa Teknologi Pangan Meraih Juara 1 UAD Bercerita Dengan Menggunakan Bahasa Inggris
(FTI Press) Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (BEM UAD) menyelenggarakan rangkaian acara Amazing Orange 2018 yaitu salah satunya dengan menyelenggarakan perlombaan dalam memeriahkan Milad Universitas Ahmad Dahlan ke 58. Perlombaan tersebut dibagi menjadi 4 kategori yaitu kategori Keagamaan yag dilaksanakan pada Tanggal 3 Desember 2018, Kategori Keilmuan yang dilaksanakan pada Tanggal 4-9 Desember 2018, Kategori Keolahragaan yang dilaksanakan pada Tanggal 8-16 Desember 2018 serta Kategori Kesenian yang dilaksanakan pada Tanggal 14-16 Desember 2018.
Mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (PSTP UAD) Amanda Dwi Oktavia Adisty mengikuti acara Lomba Kategori keilmuan yaitu Universitas Ahmad Dahlan (UAD) bercerita dengan bahasa Inggris. Kegiatan perlombaan ini berlangsung pada hari Rabu 5 Desember 2018, dalam rangkaian acara amazing orange milad uad ke 58. Tujuan dari kegiatan ini yaitu menghimpun dan melakukan ajang pertunjukan bakat kesastraan dan keilmuan dari mahasiswa yang ada di lingkungan UAD.
Amanda Dwi Oktavia Adisty membagi pengalamannya kepada reporter FTI UAD saat mengikuti perlombaan tersebut. Sebelum lomba dimulai terlebih dahulu para peserta dikumpulkan untuk mengikuti technical meeting dan pengumpulan naskah yang dibuat sendiri atau dikembangkan dari naskah yang sudah ada oleh peserta. Pada hari perlombaan seluruh peserta bercerita di hadapan dewan juri dengan menggunakan bahasa Inggris. Alhamdulillah, dengan memanjatkan syukur kehadirat Allah SWT, Amanda Dwi Oktavia Adisty memperoleh hasil yang baik yaitu dengan meraih juara 1.
Ika Dyah Kumalasari, Ph.D. (Ketua Program Studi TP) sangat mengapresiasi mahasiswanya yang berprestasi, harapannya, dalam kegiatan yang serupa kedepannya acara seperti ini terus ada dan dikembangkan lagi, supaya mewadahi mahasiswa dengan bakat yang berbeda-beda serta mampu melatih public speaking dan kepercayaan diri para mahasiswa untuk tampil di depan umum.
/(ns)