11 November 2017 Sebanyak 1171 Lulusan UAD Diwisuda
(FTI Press) Rektor UAD, Dr H Kasiyarno, M.Hum, menyerahkan kembali 1.171 wisudawan kepada orang tua dalam wisuda program sarjana dan pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta di Hall A Jogja Expo Center (JEC) Yogyakarta, Sabtu 11 November 2017. Dalam sambutannya Kasiyarno memberi selamat kepada wisudawan atas keberhasilannya dalam menyelesaikan studi dan memperoleh gelar kesarjanaan dari perguruan tinggi Muhammadiyah. Beliau menyampaikan ucapan terimakasih kepada orang tua/wali wisudawan atas kepercayaannya selama ini memilh dan mempercayakan UAD dalam mendidik dan mengantarkan anaknya menjadi sarjana muslim. Gelar sarjana dan kemusliman yang diperoleh di UAD semoga menambah kebahagiaan keluarga dan bermanfaat bagi masyarakat. Beliau menginginkan untuk senantiasa menjalin tali silaturahmi antara UAD dan keluarga alumni, sehingga jalinan silaturahmi tersebut bisa tersambung sampai masa-masa yang akan datang.
Wisuda periode November 2017, Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta meluluskan 1171 wisudawan. 1104 di antaranya merupakan jenjang Strata 1 (S1) dengan rata-rata Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,4. Sementara 67 lainnya dari jenjang Strata 2 (S2) dengah IPK rata-rata 3,6.
Lulusan Fakultas Teknologi Industri sendiri yang mengikuti wisuda pada periode 11 November 2017 sebanyak 87 wisudawan 17 orang menyandang status Cumlaude, dan berhak diwisuda oleh Rektor. Pada kesempatan tersebut Dekan FTI UAD Kartika Firdausy, S.T., M.T. dan Endah Sulistiawati, S.T., M.T. (Wakil Dekan) juga mewisuda langsung wisudawan dari FTI UAD./ (ns)