Penandatanganan MoU Fakultas Teknologi Industri UAD dengan PT. Marlin Wisata Putranusa (Marlin Booking)
(FTI Press) Senin, 19 Maret 2018, Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT. Marlin Wisata Putranusa (Marlin Booking), yang beralamat di Jl. Sidokarto No. 11-12, Kel. Sidokarto, Kec. Godean, Sleman, Yogyakarta. Hadir dalam kesempatan tersebut dari pihak PT. Marlin Wisata Putranusa (Marlin Booking) Ali Sadikin & Eko Syaiful A. Dari Pihak FTI UAD dihadiri oleh Sunardi, S.T., M.T., Ph.D. (Dekan FTI), Endah Sulistiawati, S.T., M.T. (Wakil Dekan), Sri winiarti, S.T., M.Cs. (Ketua Program Studi Teknik Informatika), Fiftin Noviyanto, S.T., M.Cs. (Sekretaris Prodi Informatika), Koordinator kerja praktek, dan humas fakultas.
Marlin Wisata Putranusa (Marlin Booking) bertumbuh menjadi sebuah platform dan perusahaan nasional dari Batam yang ingin membantu pemerintah dan visi presiden Indonesia dalam mewujudkan ‘ POROS MARITIM DUNIA ‘ dari Indonesia marlin booking terus bertumbuh dimulai dengan rute yang terus menjangkau seluruh Indonesia dari pulau Sumatera hingga sekarang mencapai Indonesia timur fasilitas web check in tiket atraksi liburan di kota tujuan hingga layanan customer service 24 jam demi memberikan yang terbaik bagi konsumen kami. Menurut Ali Sadikin berawal dari keprihatinan dan pengalaman kami sebagai masyarakat yang tinggal di provinsi kepulauan riau ( Kepri ) dan Kota pelabuhan ( Batam ) kami mengalami betapa masih banyak ketidaknyamanan dalam pembelian tiket kapal dari pelayanan yang tidak ramah harus memesan langsung di pelabuhan, dan harga yang bisa naik secara tiba-tiba.
Penandatanganan naskah kerjasama ini dilakukan di ruang sidang dekanat FTI UAD Kampus 3, yang dilakukan antara Ali Sadikin (CEO PT. Marlin Wisata Putranusa (Marlin Booking), dan Sunardi, S.T., M.T., Ph.D. (Dekan FTI). Kedua belah pihak sepakat untuk melaksanakan kerjasama dalam rangka pelaksanaan kerja praktek programmer di PT. Marlin Wisata Putranusa (Marlin Booking). Isi kerjasama tersebut meliputi, Pihak PT. Marlin Wisata Putranusa (Marlin Booking) bersedia membantu pihak FTI UAD dalam menyediakan tempat kerja praktek untuk mahasiswa Program Studi Teknik informatika yang masih aktif dan terdaftar di lembaga pendidikan yang diselenggarakan oleh pihak FTI UAD.
Sri winiarti, S.T., M.Cs. menyampaikan bahwa penandatanganan MoU ini sangat memberi manfaat bagi kedua belah pihak, diharapkan kepada mahasiswa Teknik Informatika yang akan melaksanakan kerja praktek di PT. Marlin Wisata Putranusa (Marlin Booking) silahkan mendaftar dan menghubungi koordinator Kerja Praktek Teknik Informatika (Taufiq Ismail, S.T., M.Cs.) untuk melakukan koordinasi dan melengkapi berkas persyaratan kerja praktek yang sudah ditetapkan. Beliau juga menambahkan bahwa kerjasama ini tidak menutup kemungkinan untuk melaksanakan magang di PT. Marlin Wisata Putranusa (Marlin Booking) bagi dosen Program Studi Teknik Informatika. /(ns)