2 Prodi FTI UAD Membahas Implementasi Penerapan Kerja Sama Kurikulum Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM)
(FTI News) Teknik Industri dan Informatika Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) merupakan 2 diantara 7 Program Studi di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang lolos dalam pengajuan proposal Program Bantuan Program Studi Menerapkan Kerja Sama Kurikulum Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) yang diselenggarakan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Pembelajaran dalam Kampus Merdeka memberikan tantangan dan kesempatan untuk pengembangan kreativitas, kapasitas, kepribadian, dan kebutuhan mahasiswa, serta mengembangkan kemandirian dalam mencari dan menemukan pengetahuan melalui kenyataan dan dinamika lapangan seperti persyaratan kemampuan, permasalahan riil, interaksi sosial, kolaborasi, manajemen diri, tuntutan kinerja, target dan pencapaiannya.
Bertempat di ruang sidang serbaguna Lantai V Kampus IV UAD, kedua Program Studi tersebut melakukan pembahasan dan persiapan yang lebih matang untuk Menerapkan Kerja Sama Kurikulum Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) yang akan dilaksanakan semester gasal 2020/2021.
Dalam kesempatan tersebut Utaminingsih Linarti., S.T., M.T. (Kaprodi Teknik Industri UAD), dan Nur Rochmah DPA, S.T., M.Kom. (Kaprodi Teknik Informaika) menyampaikan implementasi Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) serta membahas skema kurikulum kampus merdeka, yang InshaAllah akan ada sejumlah jalur yang dapat ditempuh oleh mahasiswa sampai lulus, misalnya jalur penelitian, jalur pengabdian, ataupun jalur magang, Mata Kuliah Pilihan Mahasiswa (MKPM), Mata Kuliah Lintas Prodi (MKPL), dll yang tentunya masih akan di dalami lebih lanjut.
Acara yang berlangsung pada 15 September 2020 tersebut dihadiri pimpinan fakultas, seluruh dosen dari Prodi Teknik Industri dan Informatika, dengan harapan seluruh komponen Prodi supaya lebih memahami Kurikulum Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) mengingat dalam pelaksanaan kampus merdeka, sks mata kuliah murni prodi menjadi berkurang, namun disisi lain, akan ada penambahan sks dari mata kuliah luar prodi.
/(ns)