Prof. Dr. Matthias Ludwig Memberikan Kuliah Tamu di Universitas Ahmad Dahlan
(FTI Press) Guru besar Johann Wolfgang von Goethe – Universitat Frankfrut Jerman Prof.Dr. Matthias Ludwig, memberikan kuliah tamu (Guest Lecture) kepada ratusan mahasiswa dan dosen di lingkungan kampus 3 Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, (Sabtu 24 Mei 2014). Acara tersebut dibagi menjadi 2 sesi dari pagi sampai siang, Kali ini tema yang diusung sebagai materi kuliah umum adalah “ New Technologies on the Mobile Learning” untuk sesi pertama Yang diikuti peserta dari FTI dan MIPA , sedangkan untuk sesi 2 dengan materi “Applied Mobile Learning in Mathematics and Physics Education” yang diikuti peserta dari FKIP dan Program Pascasarjana. Sesuai dengan rencana sebelumnya acara ini berlangsung di Ruang Auditorium Utama lantai 3 dan secara resmi di buka oleh Prof. Sarbiran, M.Ed., Ph.D. Wakil Rektor IV UAD pada pukul 09.00 Wib.
Dekan Fakultas Teknologi Industri sekaligus salah satu penanggungjawab acara tersebut, Kartika Firdausy, S.T., M.T., menjelaskan bahwa kuliah umum ini merupakan salah satu aktivitas dalam SOP perkuliahan di setiap semester, serta untuk mencapai sasaran mutu lulusan guna menunjang dalam hal komunikasi global, sehingga diharapkan mahasiswa bisa berkomunikasi secara baik dengan menggunakan bahasa Ingggris. Ditambahkan pula mahasiswa perlu dibekali dengan pengetahuan tentang teknologi baru dalam mobile communication/mobile learning, sehingga memperoleh wawasan tentang kemajuan teknologi komunikasi terkini dan aplikasinya dalam proses pembelajaran untuk dapat memenangkan kompetisi memasuki dunia kerja setelah menyelesaikan studi di Universitas Ahmad Dahlan.
Acara kuliah tamu ini merupakan kolaborasi antar fakultas yang ada di lingkungan Universitas Ahmad dahlan, diantaranya adalah : Fakultas Teknologi Industri (Program Studi Teknik Elektro dan Teknik Informatika), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (Program Studi Matematika dan Sistem Informasi), Fakultas Keguruan dan ilmu Pendidikan (Program Studi Pndidikan Matematika dan Pendidikan Fisika) serta Program Pascasarjana S2 dengan indikasi bahwa mahasiswa memiliki pemahaman tentang teknologi baru dalam mobile communication/mobile learning dan mathemathics and physics education.
Terkait dengan materi sesi pertama, tema teknologi baru dalam mobile communication/mobile learning merupakan tema yang sangat menarik untuk diangkat, meskipun di Indonesia sendiri sudah sebagian besar mengenal istilah mobile learning, namun masih banyak yang belum memahami tentang istilah terebut. Istilah m-learning (mobile learning) merupakan salah satu penggunaan perangkat lunak dalam teknologi pendidikan serta pendidikan jarak jauh yang berfokus pada pembelajaran dengan perangkat mobile. Dengan teknologi tersebut mahasiswa dapat belajar dan mendonwload materi kuliah di mana saja dan setiap saat. Teknologi mobile learning disini yang dimaksud berupa komputer genggam , MP3 player , notebook , ponsel dan tablet, android .
Mobile learning sangat nyaman digunakan sehingga dapat diakses dari mana saja , seperti bentuk lain dari e -learning. Mobile learning juga menggunakan konten yang sama, mengarah ke penerimaan umpan balik. Proses yang sangat aktif ini telah terbukti meningkatkan pengetahuan teknologi baru. Mobile learning juga membawa portabilitas yang kuat dengan mengganti buku tulis dan catatan kertas dengan perangkat kecil yang pembelajarannya telah disesuaikan . Selain itu, untuk memanfaatkan mobile learning ini sangatlah mudah dan sederhana sehingga pelajar dan mahasiswa bisa diuntungkan dalam metode belajar yang ada serta bisa menambah pengalaman yang lebih efektif dan menghibur . Sebagai penutup acara kuliah tamu ini, Kartika Firdausy, S.T., M.T. menyerahkan Cinderamata kepada Prof. Matthias Ludwig. /(ns)