Mohon Doa Restu serta Dukungan untuk Tim Robot UAD pada Lomba KRI Tingkat Nasional 2014
(FTI Press) Tim Robot Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, yang didominasi oleh mahasiswa Program Studi Teknik Elektro, FakultasTeknologi Industri, sudah menyatakn 100% kesiapannya untuk bertanding, dalam rangka mengikuti Kontes Robot Indonesia (KRI) tingkat nasional yang akan dilaksanakan pada tanggal 24-27 Juni 2014 di GOR UNY. KRI akan diikuti sebanyak 104 tim robot terbaik yang berasal dari 53 perguruan tinggi se-Indonesia, melalui serangkaian tahapan seleksi meliputi proposal, seleksi video pembuatan robot, dan seleksi kontes tingkat nasional.
kontes KRI tingkat nasional 2014 tersebut akan dibagi dalam 4 kategori yaitu Divisi KRAI (Kontes Robot ABU Indonesia), Divisi KRPAI (Kontes Robot Pemadam Api Indonesia) Berroda dan Berkaki, Divisi KRSBI (Kontes Robot Sepak Bola Indonesia) dan Divisi KRSI (Kontes Robot Seni Indonesia).
Tim Robot Universitas Ahmad Dahlan sendiri mengirimkan 3 Tim perwakilannya untuk mengikuti lomba di UNY diantaranya mengikuti Kontes Robot Seni Indonesia (KRSI), Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI Beroda), Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI Berkaki).
Kontes Robot Seni Indonesia (KRSI) merupakan suatu ajang kompetisi perancangan dan pembuatan robot yang disertai dengan unsur-unsur seni dan budaya bangsa yang telah terkenal di bumi pertiwi. KRSI pertama kali diadakan pada tahun 2009 yang mengangkat tema “Robot Penari Jaipong Setiap tim peserta yang terdiri dari 3 (tiga) mahasiswa dengan seorang Dosen Pembimbing, diwajibkan untuk membuat satu robot untuk menampilkan seni budaya yang diinginkan sesuai tema kontes. Sedangkan untuk Kontes Robot Pemadam Api (KRPAI) mengacu pada aturan yang dikeluarkan oleh Trinity College Fire Fighting Robot Contest (TCFFRC) 2013 di Connecticut, Harford, Amerika Serikat, terdiri dari dua Divisi : Divisi Robot Pemadam Api Beroda dan Divisi Robot Pemadam Api Berkaki. KRPAI adalah untuk mencari dan memadamkan api di arena lapangan berbentuk simulasi sebuah rumah. Pada divisi ini, titik beratnya adalah bagaimana robot bermanuver, bernavigasi, serta kecepatan.
Nuryoyo Satya Widodo, S.T., M.Eng. salah satu dosen pembimbing robot UAD saat ditemui reporter fakultas menyatakan’ bahwa Tim Robot UAD sudah siap mencurahkan seluruh kemampuannya untuk bertanding pada KRI tingkat nasional tersebut, serta beliau juga mohon doa restu serta dukungannya kepada seluruh civitas UAD, supaya Tim Robot UAD yang bertanding bisa meraih prestasi pada lomba robot ditingkat nasional pada tahun ini.
Berikut Nama Anggota Tim Robot UAD :
Tim Robot KRSI
M. Taufiq Nur Thoyib
Umar Abdul Majid
Arsyad Cahya Subrata
Bayu Kurniawan
Ichsanulhaq Izatul Wafa
Profil Video Robot KRSI UAD http://www.youtube.com robot uad yogyakarta
Tim KRPAI Beroda
Jehian Kemal Sri Artantyo
Muhammad Ramadhani
Dian Taufik Hendra Nugraha
Helmi Nasyir Bedolo
Profil video robot KRPAI beroda UAD www.youtube.com robot uad yogyakarta
TIM KRPAI Berkaki
Novan Madiyanto
Heri Santoso
Ary Rachman
Hendril Satrian Purnama Raivan Nauval
Profil video robot KRPAI berkaki www.youtube.com robot uad yogyakarta
Info selengkapnya silahkan kunjungi http://kri2014.uny.ac.id/
(ns)