AISINDO Resmikan Kerjasama Dengan Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan
(FTI Press) Pada hari Jumat 22 Desember 2017 tepat pukul 17.00 WIB, di Ruang Dekanat Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) telah dilakukan kesepakatan dan penandatanganan naskah kerjasama atau MoU. Penandatanganan tersebut diwakili oleh Sunardi, S.T., M.T., Ph.D. (Dekan FTI UAD) dan Tony Dwi Susanto, Ph.D., ITIL, COBIT. (Chapter President AISINDO). Penandatanganan tersebut diinisiasi oleh Program Studi Teknik Informatika. Hadir dalam penandatanganan tersebut Endah Sulistiawati, S.T., M.T. (Wakil Dekan FT UAD), Sri Winiarti, S.T., M.Cs. (Ketua Program Studi Teknik Informatika), Serta perwakilan dosen Teknik Informatika.
Tony Dwi Susanto menyampaikan bahwa “AISINDO adalah chapter Indonesia untuk AIS, Association for Information Systems (AIS), yang merupakan asosiasi profesional untuk individu dan perusahaan yang memimpin riset, pembelajaran, pelatihan, dan studi mengenai sistem informasi di seluruh dunia. AIS memiliki anggota di 90 negara, dan dibagi menjadi tiga wilayah: Wilayah 1, Amerika; Wilayah 2, Eropa, Timur Tengah, dan Afrika; dan Wilayah 3, Asia Pasifik.
Lingkup kerjasama diantaranya meliputi membantu dalam proses penyusunan dan evaluasi kurikulum pada program studi pendidikan tinggi yang terkait dengan rumpun informatika dan computer di Fakultas Teknologi Industri dengan mengacu pada Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI), dan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) maupun standar internasional /khusus lainnya.
kerjasama ini mengutamakan kepentingan bersama untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan kedua pihak sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing – masing guna membangun sinergi menguatkan kepentingan bersama kedua pihak atas dasar prinsip saling menguntungkan dan saling beritikad baik. “Ungkap Sunardi./ (ns)