Amran Fauzi, S.T. “Membangun Jaringan Relasi, Kemampuan Komunikasi, dan Soft Skill Merupakan Kunci Sukses”
(FTI UAD) Prosesi wisuda merupakan rangkaian dari selesainya proses pembelajaran di sebuah kampus. Kuliah di perguruan tinggi yang kemudian diakhiri dengan wisuda hanyalah salah satu tahap kesuksesan dalam hidup. Justru, tantangan hidup yang sebenarnya menghadang dan muncul setelah wisuda. Wisuda ternyata bukan saja mendatangkan kebahagiaan, tapi juga mendatangkan rasa cemas. Tidak mau disebut penganggur di tengah-tengah masyarakat, menjadikan tantangan tersendiri bagi para sarjana yang akan memasuki babak baru. Apa yang dirasakan menjelang wisuda, tentunya bahagia dan cemas. Setidaknya dua perasaan itulah yang tampak mengemuka dari teman-teman Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) yang akan diwisuda. Mereka bahagia, karena perjuangan kuliah bertahun-tahun usai sudah. Cemas, karena ada kegamangan dalam menjalani hidup seusai kuliah. “ Ungkap Sdr. Amran Fauzi, S.T. (PT. AINO INDONESIA) yang merupakan alumni Teknik Elektro FTI UAD Tahun 2008, pada acara selayang pandang alumni dalam rangka pelepasan calon wisudawan/wati Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD), Jumat 11 November 2017 bertempat di Auditorium Utama Kampus 3 UAD Yogyakarta.
Lebih lanjut beliau menyampaikan “Kehidupan kampus sesungguhnya dapat membawa berbagai manfaat yang tidak kamu sadari. Setiap harinya kamu berkesempatan untuk bertemu dan belajar maupun berinteraksi dari berbagai macam relasi maupun jaringan, sehingga kesempatan tersebut akan semakin luas. Mahasiswa biasanya tidak melihat kesempatan ini dan menganggap hal tersebut merupakan hal sepele sehingga melupakannya. Padahal, ketika kita membangun relasi dan jaringan yang semakin luas bisa saja kamu akan menemui calon tempat kerjamu nanti. Selain kemampuan berkomunikasi, kuasai juga kemampuan negosiasi dan yang paling terpenting selalu mengasah softskill kita.
kita harus optimis dan jangan pesimis meskipun kita harus mulai membangun dari nol. Kita tidak perlu merasa cemas, minder dan takut akan kegagalan, karena FTI UAD melalui proses pendidikannya telah memberikan berbagai bekal bagi para lulusannya. Memang sebagai seorang lulusan baru, pengalaman kerja memang masih sedikit sekali atau bahkan tidak ada. Namun, pengalaman kerja merupakan salah satu aspek penting yang sangat menarik perhatian perekrut. kerja keras dan skill adalah yang akan menentukan nasib kita. Mungkin benar ketika menjadi fresh graduate anda tidak lebih mudah dibandingkan yang berpengalaman, namun dengan kerja keras, bukan tidak mungkin karir dari wisudawan dari Fakultas Teknologi Industri UAD akan cemerlang. /(ns)