Penandatanganan MoU FTI UAD dengan Fakultas Teknik Universitas Trunojoyo Madura Bangkalan Jawa Timur
(FTI Press) Pada hari Selasa 19 Desember 2017, telah dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) dengan Fakultas Teknik Universitas Trunojoyo Madura Bangkalan Jawa Timur. Penandatanganan naskah MoU tersebut dilakukan oleh Sunardi, S.T., M.T., Ph.D. (Dekan FTI UAD) dengan Dr. H. Rachmat Hidayat, M.T. (Dekan Fakultas Teknik Universitas Trunojoyo Madura Bangkalan Jawa Timur), yang bertempat di ruang Sidang Fakultas Teknik Universitas Trunojoyo Madura. Penandatanganan MoU ini dilaksanakan untuk lebih meningkatkan kerjasama antara kedua fakultas. Turut hadir dalam penandatanganan MoU tersebut ketua Program Studi, dan perwakilan dosen dari keduabelah pihak.
Sunardi menyampaikan bahwa MoU antara FTI UAD dan Fakultas Teknik Universitas Trunojoyo Madura, bertujuan untuk memanfaatkan sumberdaya yang dimiliki oleh kedua belah pihak dengan mewujudkan kemitraan yang kondusif dan produktif yang didasarkan prinsip saling membantu, saling mengisi, saling melengkapi, dan saling menguntungkan antara kedua belah pihak.
Lingkup kerjasama meliputi : Kedua belah pihak bersepakat untuk memajukan bidang pendidikan, penelitian, publikasi dan pengabdian. Bekerjasama dalam bidang seminar, pelatihan, workshop dan penerbitan jurnal yang berorientasi pada peningkatan pendidikan dosen dan mahasiswa. Serta menyebarluaskan informasi positif terkait aktivitas kerjasama dalam rangka peningkatan wawasan dosen dan mahasiswa. Kerjasama ini disepakati dalam waktu 5 (lima tahun) dimulai sejak tanggal ditandatangani dokumen ini dan selanjutnya dapat ditinjau ulang atau diperpanjang sesuai dengan kesepakatan kedua belah pihak. /(ns)