Robby Firdausy Alfenjy Meraih kategori Pesilat Terbaik Dewasa/Mahasiswa Pada Invitasi Arilangga Championship Tapak Suci National Open Cup 2019
(FTI Press) Alhamdulillah, kontingen Pencak Silat Tapak Suci Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Kembali meraih juara Nasional pada invitasi Arilangga Championship Tapak Suci National Open Cup yang berlangsung pada tanggal 21 – 26 Oktober 2019.
Airlangga Cup Tapak Suci National Open 2019 merupakan agenda rutin kejuaraan Unit Kegiatan Mahasiswa Tapak Suci Universitas Airlangga. Kejuaraan tingkat nasional ini diikuti 700 atlet pesilat dari berbagai daerah seluruh Indonesia. Upacara Pembukaan di helat di Airlangga Convention Center Kampus C Universitas Airlangga Surabaya. Agenda tahunan ini mempertandingkan berbagai kelas usia, mulai dari usia dini, praremaja, remaja, dan dewasa.
Kontingen UAD yang dipimpin Gatot Sugiharto, SH., MA., sebagai dosen pembina Tapak Suci UAD, mengantarkan Robby Firdausy Alfenjy mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD), Meraih kategori Pesilat Terbaik Dewasa/Mahasiswa.
Acara kejuaraan ini diharapkan menjadi wadah sebagai pembinaan atlet pencak silat dari UAD. Banyak sekali atlet Tapak Suci berprestasi yang berasal dari mahasiswa FTI UAD, seperti Helmi Nasir, Eneng Nuraini, Yaser Siddiq Pratama, Nur Ratnawati, Javid Novean Noorcha, dan Robby Firdausy Alfenjy mahasiswa angkatan 2019.