Alhamdulillah Kolaborasi Tim Teplok Obor FTI UAD Meraih Juara 2 PIMTANAS
(FTI News) Alhamdulillahirabbil’alamin, selamat kepada Tim Teplok Obor yang telah menjadi JUARA 2 dalam ajang Pekan Kreativitas Mahasiswa Perguruan Tinggi Swasta Tingkat Nasional (PIMTANAS) . Tim ini merupakan kolaborasi mahasiswa dari 3 Prodi yaitu Ella Prasetya N. (Prodi Teknologi Pangan), Wahyu Prawoto, Fadli Maulana F. (Teknik Elektro), Ifan Nursalim, Dwita Anggraini N.P. ( Prodi Teknik Industri) dengan dosen pembimbing Wahidah Mahanani Rahayu, S.TP., M.Sc.
Pekan Kreatifitas Mahasiswa Perguruan Tinggi Swasta Tingkat Nasional (PIMTANAS) merupakan program inovasi dari Biro Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Ahmad Dahlan (BIMAWA UAD). Peserta dalam PIMTANAS ini merupakan tim yang berhasil didanai pada program PKM 2020, namun belum lolos pada penyeleksian PIMNAS. Harapannya kegiatan ini mampu menjadi peluang baru bagi tim yang belum lolos PIMNAS, untuk tetap bisa berprestasi ditingkat Perguruan Tinggi Swasta Nasional.
PIMTANAS bertujuan Mengasah kreativitas mahasiswa, Mengasah kemampuan menulis mahasiswa, Mengasah kemampuan berkomunikasi,menyampaikan serta menuangkan ide kedalam tulisan maupun lisan, Memberikan pengalaman berkompetisi kepada mahasiswa, Sebagai wadah silaturahmi antar mahasiswa Perguruan Tinggi Swasta (PTS) diseluruh Indonesia, dan Memajukan Indonesia melalaui ide-ide kreatif mahasiswa.
Menurut Wahidah Mahanani Rahayu, S.TP., M.Sc. kategori lomba yang diikuti adalah PKM Bidang Pengabdian kepada Masyarakat(PKM-M) Teplok Obor Training Pengolahan Limbah Organik Dengan Komposter Berbasis Sensor dan Replanting di Karangkajen.
/(ns)