Prodi Informatika FTI UAD Menerima Study Tour SMK Muhammadiyah 1 Prambanan Klaten
(FTI News) Selasa 07 Juni 2022, Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) menerima kunjungan study tour dari SMK Muhammadiyah 1 Prambanan Klaten. Dalam kunjungan tersebut rombongan diterima langsung oleh Bambang Robi’in, S.T., M.T. (Dosen & Pembina Mahahasiswa Informatika), serta staff humas fakultas. Sedangkan dari rombongan SMK Muhammadiyah 1 Prambanan Klaten terdiri dari 38 siswa yang didampingi Bapak- Ibu guru dibawah arahan Bapak Danang Apriadi, S.pd.
Dalam presentasinya Bambang Robi’in mengenalkan lebih dekat tentang sejarah Universitas Ahmad Dahlan khususnya Fakultas Teknologi Industri. Baik dari visi dan misi fakultas , prestasi mahasiswa, beasiswa, maupun kerjasama dengan luar negri. Dihadapan guru dan siswa SMK Muhammadiyah 1 Prambanan Klaten, beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak SMK Muhammadiyah 1 Prambanan Klaten yang telah berkenan untuk melakukan silaturahmi di Fakultas Teknologi Industri UAD pada Program Studi Informatika.
Dalam acara kunjungan tersebut salah satu mahasiswa Program Studi Informatika Internasional Muhammad Rilo Pambudi berbagi pengalaman selama menempuh Pendidikan di FTI UAD baik dari sistem pengajarannya hingga mengikuti berbagai kegiatan perlombaan maupun event Internasional.
Pihak SMK Muhammadiyah 1 Prambanan Klaten juga menyampaikan maksud dan tujuan dari study tour tersebut, yaitu untuk lebih meningkatkan pengetahuan dan mengenalkan siswa tentang gambaran masa depan setelah lulus dari SMK sesuai dengan jurusan serta minat siswa yang ada di sekolah. Disamping itu juga untuk menjalin tali silaturahmi guna mencari ilmu pengetahuan yang bermanfaat.
/(ns)