Cetak Pengusaha Muda, FTI UAD Memberi Bekal Mahasiswa Melalui Mata Kuliah Kewirausahaan
(FTI Press) Sesuai dengan Visi Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD), menjadi fakultas unggulan yang diakui secara internasional dalam bidang teknologi berbasis nilai-nilai Islam dan menghasilkan lulusan yang berjiwa entrepreneurship. Matakuliah kewirausahaan sangat penting untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan kepada mahasiswa FTI UAD agar tercipta semangat inovasi dan kreativitas dalam diri mahasiswa.
Matakuliah kewirausahaan sebagai upaya menumbuhkan jiwa kewirausahaan sehingga tercipta semangat inovasi dan kreativitas dalam diri mahasiswa. Dalam mata kuliah kewirausahaan ini, mahasiswa diperkenalkan tentang dunia usaha dan seluk beluknya. Melalui langkah ini pihak FTI UAD ingin menggugah mahasiswa untuk memiliki jiwa wirausaha.
Alhamdulilah, menjelang Ujian Tengah Semester Genap 2018/2019 ini dalam proses belajar mengajar kewirausahaan, sudah muncul 16 Start Up bisnis dari lingkungan FTI UAD. Menurut Hari Haryadi, S.P., M.Sc. (Dosen Pengampu matakuliah Kewirausahaan Prodi Teknik Industri & Teknologi Pangan) List nama perusahaan beserta produk kewirausahaan mahasiswa FTI UAD tersebut, sudah diproduksi dan bisa dinikmati oleh konsumen, dengan cara memesan lewat akun media sosial.
Berikut nama list dan produk yang dihasilkan oleh mahasiswa FTI UAD matakuliah kewirausahaan :
Kelas Kewirausahaan Program Studi Teknologi Pangan
• HVMA Healthy Dessert. Ig:hvma_dess
• Dapur Mana ( kering kentang, yakult lemon sq) ig : DapurMana_
• Desserts cup ig : Liinlian.dessert02
• Requad yummi (rendang squad. rendang baby potato dan rendang ceker) ig : Requad_yummi
• Sinar hamuyan(tetu), ig:tetu_mataram
• Stup BESI (umbi singkong), ig :arship_preneurship, cp : http://bit.ly/2FUmH4Q
• Hot Area (chikuwa bakso ceker pedas) ig: hotarea38
• Mecca food ig: mecca_food
Kelas Kewirausahaan Program Studi Teknik Industri
• BCT Hidrogell (Bubble Cantik Tanaman) ig: bctuad
• Hotpan ? (masakan pedas) ig: hotpan_jogja
• stick pisnas ig: stick.pisnas_jogja
• SUPRI (Susu Sapi Murni) . ig : Supri_susu
• Mojito Jogja. Ig: mojitojogja
• Jogjalicious, ig:jogjalicious
• Lumpur surga, ig: Lumpur_surganusantara
• bansu, ig:bana_sushi
Dengan dirilis produk kewirausahaan mahasiswa FTI UAD tersebut, diharapkan mahasiswa FTI UAD menjadi generasi muda yang memiliki semangat wirausaha serta daya juang tinggi, cerdas, inovatif, kreatif, dan berkepribadian, dalam menghadapi lingkungan bisnis yang semakin ketat di dunia usaha.
/(ns)