TIM Robot R-SCUAD Meraih 5 Prestasi Dalam Kontes Robot Sepak Bola Indonesia Humanoid (KRSBI-H) Tingkat Regional 1
(FTI News) Wabah pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia, mengubah cara hidup dan berkegiatan seluruh umat manusia saat ini. Hal ini mengakibatkan pada tahun 2020 yang lalu, kegiatan Kontes Robot Indonesia (KRI) 2020 berubah bentuk dari kegiatan kontes luring (luar jaringan/ offline) menjadi kontes daring (dalam jaringan/ online).
Pada tahun 2021 ini, Pusat Prestasi Nasional masih menyelenggarakan Kontes Robot Indonesia secara daring, Tim Robot Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengikuti kompetisi tersebut pada tanggal 22‒28 September 2021 di Laboratorium Robotika Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Kampus Utama.
Tim robot UAD yang dimotori oleh mahasiswa Teknik Elektro Fakultas Teknologi Industri pada regional 1 mengirimkan 2 Tim Robot Soccer Universitas Ahmad Dahlan (R-SCUAD) dan lanange jagad,
Alhamdulillah, Tim R-SCUAD dengan dosen pembimbing Nuryono Satya Widodo, S.T., M.Eng. dan Tim inti Danu Andrean, M. Arif Maulana, Yenny Rahmawati, Miftahul Alim, Vivy Fauziah, Rudiansyah, dan Hamdandih berhasil meraih juara dalam Kontes Robot Sepak Bola Indonesia Humanoid (KRSBI-H). Tim R-SCUAD di antaranya meraih Juara III Umum KRSBI-H Regional 1, Desain Terbaik KRSBI-H Regional 1, Juara I Kategori Lomba Kerjasama Robot, Juara IV Kategori Lomba Lari, dan Juara IV Kategori Lomba Menggiring Bola.
KRSBI-H merupakan salah satu divisi dalam Kontes Robot Indonesia (KRI) yang diselenggarakan setiap tahun di bawah Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). KRSBI-Humanoid telah berkembang dan berevolusi sedemikian rupa sejak diadakan pertama kali pada 2013. Ada 3 kategori perlombaan yang mereka ikuti, yaitu Lomba Lari (LL) 12 m, Lomba Menggiring Bola (LMB) 12 m, Lomba Kerja Sama Robot (LKR). Peserta yang mengikuti regional 1 sebanyak 9 tim.
Pertengahan Bulan Oktober 2021 Tim R-SCUAD, akan mengikuti kompetisi tingkat nasional, mohon doa serta dukungannya, sehingga kami Tim Robot UAD bisa mengharumkan nama kampus dan meraih juara membawa pulang sejumlah prestasi. “terang Yenni salah satu anggota Tim Robot UAD.
/(ns)