Tiga Dosen FTI UAD Menerima Penyerahan SK Profesor
(FTI News) Lima dosen Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menerima Surat Keputusan (SK) Kenaikan Jabatan Akademik sebagai Guru Besar, Tiga diantaranya dari Fakultas Teknologi Industri. Mereka adalah Prof. Anton Yudhana, S.T., M.T., Ph.D. Guru Besar Bidang Ilmu Teknik Elektro, Prof. Dr. Imam Riadi, S.Pd., M.Kom. Guru Besar Bidang Ilmu Sistem Informasi, Prof. Dr. Ir. Siti Jamilatun, M.T. Guru Besar Bidang Ilmu Energi. Hal tersebut berdasarkan keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang ditetapkan pada tanggal 1 Juli 2023 tentang kenaikan jabatan dosen menjadi profesor.
Prof. Dr. Muchlas, M.T. (Rektor UAD) menyampaikan “bahwa hari ini adalah kali pertama UAD menghasilkan guru besar dalam bidang Teknik. “Kami sangat berharap nanti para guru besar ini untuk bisa lebih berkiprah, dan bisa memperkuat pada program studi dan fakultasnya ,” jelasnya.
Rabu, 11 Oktober 2023 di Ruang Amphitarium Kampus IV UAD, salinan SK Kenaikan Jabatan dibacakan oleh Rahman Hakim, S.E., Analisis Kualifikasi dan Karier Pendidik dan Tenaga Kependidikan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah V Yogyakarta. Sedangkan Pelaksana tugas Kepala LLDIKTI Wilayah V Yogyakarta Prof. drh. Aris Junaidi, Ph.D. secara resmi menyerahkan SK Kenaikan Jabatan Akademik Guru Besar kepada Rektor UAD Prof. Dr. Muchlas, M.T. dan diterima secara langsung oleh dosen FTI UAD.
Ir. Sunardi, S.T., M.T., Ph.D. menyampaikan ucapan selamat dan sukses, semoga menjadi ilmu dan ladang amal jariyyah yang tiada pernah terputus pahalanya. Berkah melimpah untuk tiga Profesor pertama dari FTI UAD, Prof. Ir. Anton Yudhana, S.T., M.T., Ph.D. (Prodi Teknik Elektro), Prof. Dr. Ir. H. Imam Riadi, M.Kom. (Prodi S2 Informatika), dan Prof. Dr. Ir. Siti Jamilatun, M,T. (Prodi S2 Teknik Kimia), dalam memajukan dunia Pendidikan tinggi dan ilmunya bisa barokah bermanfaat bagi Masyarakat luas.
/(ns)