Program Pengenalan Kampus (P2K) FTI UAD Menghadirkan “Ricky Elson”
(FTI Press) Pada hari Jumat, 06 September 2019 sebanyak 953 mahasiswa baru Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) mengikuti Studium General. Acara Stadium General ini merupakan bagian acara dari Program Pengenalan Kampus (P2K) Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan.
Acara Perkenalan dan Presentasi Stadium General ini dilaksanakan di Green Hall Kampus 3 UAD, dengan bentuk acara yaitu pemberian materi mengenai transisi masa kuliah, motivasi selama menjadi mahaswa, motivasi menciptakan karya. Hadir sebagai pemateri utama adalah Ricky Elson.
Ricky Elson dengan julukan sang “Putra Petir” merupakan salah satu dari sekian banyak anak bangsa yang berhasil menciptakan karya yang sangat berguna bagi perkembangan teknologi di Indonesia. Dia merupakan seorang technopreneur Indonesia dengan keahliannya dalam teknologi motor penggerak listrik.
Penelitian Ricky Elson diantaranya yaitu : Turbin Angin “Si Penari Langit” Kincir angin ini mampu menghasilkan daya listrik sampai 3 kali lipat. Mobil Listrik “selo” pengembang dan pencipta dari mobil listrik nasional Indonesia.
Dengan dihadirkannya Ricky Elson di tengah-tangah dahlan muda FTI UAD, diharapkan bisa memompa semangat, dan memotivasi para mahasiswa baru untuk menuangkan ide kreativitasnya agar selalu berinovasi dan berprestasi. Disamping itu setelah materi disampaikan dalam acara ini mahasiswa baru dapat memahami terkait transisi masa kuliah, motivasi selama menjadi mahasiswa, dan motivasi menciptakan karya.
/(ns)