Dosen FTI UAD Memberi Pelatihan Management Organisasi Di Masa Pandemi
(FTI News) Rabu tanggal 7 Juli 2021 telah dilaksanakan Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PPM) Dosen Universitas Ahmad Dahlan kepada Sekretaris dan Staf Eksekutif di Lingkungan Muhammadiyah dan Aisyiyah Se-D.I. Yogyakarta secara daring melalui Aplikasi ZOOM. Alhamdulillah acara ini dihadiri oleh 60 peserta dari perwakilan PWM, PDM, PWA, PDA, sekretaris Majelis/Lembaga di lingkungan PWM dan PDM se-DIY dan Staf PT Buharum, PT. Surya Citra Madani, PT. Radiomu.
Bapak H. Gita Danupranata, MM (Ketua PWM D.I. Yogyakarta) dalam sambutannya dalam pembuka acara menyampaikan “bahwa pentingnya pengelolaan organisasi khususnya administrasi perkantoran dapat memanfaatkan teknologi sehingga pengelolaan organisasi lebih mudah dan cepat.
Beliau juga menambahkan “ dalam situasi yang seperti saat ini Pandemi yang harus melakukan WFH, maka kerja kerja organisasi jangan berhenti khususnya dalam hal administrasi seperti persuratan, peneribatan Surat Keputusan, dan lainnya.
Jangan sampai WFH ini justru dimaknai sebagai liburan pegawai/karyawan namun betul betul kerja dari rumah Hadirnya e-office PWM DIY yang saat ini akan dilatihkan ke peserta sebagai jawaban atas kebutuhan organisasi saat ini dan yang akan datang. Selain itu, yang tadinya banyak membutuhkan kertas untuk dicetak maka akan bertransformasi kearah paper less.
Program pengabdian ini akan dilaksanakan dalam 4 tahapan dalam 4 hari yang rencananya akan dilaksanakan 2 hari di bulan Juli 2021 yang akan mengupas mengenai E-Office, dan 2 hari berikutnya di bulan Agustus 2021 mengenai pengemasan media sosial. Agenda ini diselenggarakan oleh dua orang Dosen Teknik Informatika, Jefree Fahana S.T., M.Kom., dan Ahmad Azhari, S.Kom., M.Eng.
/(ns)