Dosen Informatika UAD Kenalkan Aplikasi Canva Dan Microsoft Office Sebagai Media Pembelajaran Bagi Guru-Guru TK ABA
(FTI News) Meningkatnya trend kegiatan belajar-mengajar yang dilakukan secara daring berdampak pada munculnya aplikasi-aplikasi yang menunjang kegiatan tersebut. Perusahaan IT maupun pengembang aplikasi berlomba menghasilkan platform yang mendukung kegiatan belajar-mengajar secara daring maupun aplikasi untuk membuat bahan ajar, seperti Canva dan Microsoft Office. Canva dan Microsoft Office sangat bermanfaat bagi guru. Akan tetapi, tidak semua guru memiliki kemampuan literasi digital untuk menggunakan aplikasi tersebut. Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat senantiasa mengadakan program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) untuk mengatasi permasalahan yang ada di masyarakat, dalam hal ini literasi digital aplikasi Canva dan Microsoft Office.
Pada hari Kamis, 30 Januari 2025, tim PkM UAD yang terdiri dari 3 dosen Informatika S1, Fakultas Teknologi Industri (Dr. Murinto, S.Si., M.Kom, Guntur Maulana Zamroni, B.Sc., M.Kom dan Jihad Rahmawan, S.T., M.Sc.) mengadakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat bagi guru-guru TK ABA di wilayah PRA Ngestiharjo Selatan, Kasihan, Bantul. Kegiatan PkM tersebut bertujuan untuk mengembangkan, meningkatkan, serta menciptakan daya saing civitas terutama guru sehingga tercipta pengajar yang unggul disertai pemanfaatan teknologi.
PkM yang dilakukan Dr. Murinto, S.Si, M.Kom dan Tim, dibantu oleh Putri Eka Andini, Velisa Amanda Putri, Eka Kurnia Ningsih Lestari mahasiswa Informatika angkatan 2022. Sebelum kegiatan Pkm dilakukan dilakukan terlebih dahulu koordinasi persiapan teknis berupa persiapan ruang laboratorium dan persiapan non teknis berupa persiapan materi Pelatihan. Pelatihan diikuti oleh 21 peserta yang merupakan guru-guru dari TK ABA di wilayah PRA Ngestiharjo Selatan, Kasihan, Bantul. Pelatihan ini dilakukan dalam bentuk luring bertempat di ruang laboratorium Basis Data Informatika Kampus 4 UAD.
Menurut Murinto, “aplikasi Canva adalah aplikasi yang berbasis web dan mobile yang bisa didapatkan secara gratis baik menggunakan Personal Computer (PC) ataupun berbasis mobile yang bisa didownload secara langsung di playstore ataupun appstore. Bagi pemula aplikasi ini sangat mudah digunakan dengan fleksibilitas dan paltform yang bisa digunakan, oleh karena itu kita dapat menggunakan aplikasi ini dimanapun berada dan kapanpun waktunya “.
“Canva dapat digunakan untuk membuat media pembelajaran, poster, logo, desain blog, infografik, newsletter, konten media sosial, dll. Sedangkan Microsoft Office (MS.Word dan MS.Excell) dapat digunakan untuk pengelolaan administrasi dan tugas-tugas lainnya yang membantu mereka dalam kesehariannya” ujar Murinto, melalui keterangan tertulis, Sabtu (05/02).
Murinto menyampaikan bahwa peserta sangat antusias saat mengikuti pelatihan ini. Hal ini terlihat saat pelaksanaan pelatihan para peserta terlihat bersemangat. Peserta membuat media pembelajaran menggunakan Canva serta menggunakan MS.Word dan MS.Excell untuk pengelolaan administrasi sekolah, hasilnya dikirimkan kepada Tim PkM yang terdiri dari dosen dan mahasiswa untuk direview dan diberi masukan terkait dengan hasil pengerjaan tugas-tugas yang sudah dikumpulkan.
Di samping pelatihan yang dilakukan secara offline, tim PkM juga memberikan pendampingan dengan memberikan informasi dan contoh-contoh sumber pembelajaran yang dapat diakses secara daring oleh peserta PkM. Harapannya para peserta dapat kembali berlatih dan mengembangkan materi pelatihan secara mandiri di luar kegiatan PkM. Rencana berikutnya adalah mengadakan monitoring dan evaluasi bagaimana guru-guru mengimplementasikan apa yang sudah diajarkan saat pelatihan di sekolah secara langsung. Pemantauan akan dilakukan secara daring oleh Tim PkM.
“Berdasarkan evaluasi yang dilakukan setelah pelatihan kepada peserta, hampir semua peserta menyatakan dapat membuat dan memahami materi yang disampaikan dengan sangat baik,” lanjut Murinto.
Doc tif
Edit /(ns)