Pengajian Milad Ke 61 UAD “Transformasi Teknologi Dibarengi Dengan Moralitas Dan Iman”
(FTI News) Sekretaris Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Prof. Dr. Abdul Mu’ti, M.Ed, menyampaikan bahwa teknologi berubah dengan cepat pada masa pandemi Covid-19, sehingga harus dikendalikan oleh moralitas dan iman. Teknologi akan terus berkembang dengan cepat, tidak sekadar menimbulkan transformasi, tapi juga revolusi yang luar biasa cepatnya, seperti pada fenomena saat ini, yaitu model perkuliahan dengan sistem daring.
Teknologi tanpa moralitas dan iman atau agama akan menyebabkan kehancuran. Namun penggunaan teknologi jangan mengabaikan interaksi sosial karena manusia itu kodratnya mahluk sosial. “Tegas Abdul Mu’ti.
Rektor UAD, Dr. Muchlas, M.T., menyampaikan “memasuki dekade yang ketujuh, UAD semakin meneguhkan visi dan misi sebagai universitas yang unggul dan inovatif yang mengabdi pada bangsa dan negara, secara universal berlandaskan nilai keislaman. Dari sisi kompetisi yang diharapkan untuk bisa membangun UAD ini lebih unggul dan inovatif agar berdaya saing dan mampu berkompetisi.
Muchlas juga mengajak kepada civitas akademika UAD untuk melakukan injeksi spiritualitas, dan injeksi ideologi agar senantiasa semangat merawat Amal Usaha Muhammadiyah (AUM).
Pengajian Milad ke-61 UAD di Amphitheater Fakultas Kedokteran, Kampus Utama yang diselenggarakan secara daring dan luring pada hari Rabu (1/12/2021), juga dihadiri Ketua BPH UAD Prof. Dr. Marsudi Triatmodjo, LLM., Sekretaris BPH UAD Ir. H. Azman Latif, dan H. Herry Zudianto, S.E, Akt., M.M.
/(ns)